Upaya Peningkatan Prestasi Belajar PAI elemen Qur’an Hadist Dengan Metode Index Card Match Pada Materi Hukum Nun Sukun dan Tanwin Di Kelas VA SD Muhammadiyah 1 Ketelan Tahun Pelajaran 2023/2024

Sabtu, 19 Agustus 2023 : 08:28

 



“Upaya Peningkatan Prestasi Belajar PAI elemen Qur’an Hadist Dengan Metode Index Card Match Pada Materi Hukum Nun Sukun dan Tanwin Di Kelas VA  SD Muhammadiyah 1 Ketelan Tahun Pelajaran 2023/2024

Sutrisno, S.Pd.I

sutrisnoawab@gmail.com

 ABSTRAK

 

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hasil belajar Pendidikan Agama Islam yang diajarkan dengan menerapkan pembelajaran aktif metode index card match siswa kelas VA SD Muhammadiyah 1 Ketelan Tahun Pelajaran 2023/2024. Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas. Subyek penelitian ini adalah siswa kelas VA sebanyak 33 peserta didik Tahun Pelajaran 2023/2024. Penelitian dilakukan dalam 2 (dua) siklus dan setiap siklus terdiri dari 1 (satu) pertemuan. Teknik pengumpulan data dengan menggunakan lembar observasi aktivitas belajar dan tes hasil belajar yang dilakukan pada akhir siklus. Metode untuk analisis data yaitu dengan menggunakan analisis deskriptif untuk menggambarkan keadaan siswa selama mengikuti proses pembelajaran Pendidikan Agama Islam dengan menggunakan metode index card match.

Hasil penelitian dengan metode pembelajaran index card match dapat meningkatkan aktivitas dan hasil belajar siswa kelas VA pada mata pelajaran Pendidikan Agama Islam elemen Qur’an Hadist di SD Muhammadiyah 1 Ketelan. Hal ini dapat diketahui dari hasil belajar siswa yang mengalami peningkatan setelah diadakan tindakan pra siklus,siklus I dan siklus II. Hasil penelitian menunjukkan ketuntasan hasil belajar siswa pada pra siklus  yaitu 15,15% dengan jumlah siswa yang tuntas sebanyak 5 siswa. Dalam pelaksanaan pra siklus kriteria ketuntasan masih kurang tinggi sehingga dilanjutkan pada siklus I dengan persentase hasil belajar siswa mencapai 52% dengan jumlah siswa yang tuntas sebanyak 16 siswa, kemudian dilanjutkan ke siklus II dengan hasil belajar mencapai 90,90% dengan jumlah siswa yang tuntas sebanyak 30 siswa. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa metode pembelajaran index card match dapat meningkatkan hasil belajar siswa kelas VA SD Muhammadiyah 1 Ketelan Surakarta

Kata kunci :  Metode index card match , Pendidikan Agama Islam elemen Qur’an Hadist, Penelitian Tindakan Kelas

 PENDAHULUAN

Manusia adalah makhluk paling sempurna yang Allah SWT ciptakan karena memiliki akal. Kemampuan rasional masyarakat diharapkan selalu dapat digunakan untuk memperoleh ilmu sebanyak-banyaknya agar dapat menunaikan tugas-tugas khalifah. Seperti khalifah, untuk bertahan hidup, manusia harus mampu menjaga segala sesuatu yang ada di muka bumi. Oleh karena itu, manusia membutuhkan ilmu untuk menunaikan tugasnya sebagai khalifah.

Ilmu pengetahuan dapat membentuk cara berpikir dan kebiasaannya, dengan bantuan pengetahuan ia lebih mahir dalam masalah dan tahu bagaimana membedakan yang baik dan yang jahat menurut standar kehidupan yang berlaku. Orang bisa mendapatkan banyak manfaat dari ilmu pengetahuan, baik untuk diri sendiri maupun orang lain. Ilmu pengetahuan dapat membedakan kedudukan seseorang dalam kehidupan sosial. Hal ini sesuai dengan firman Allah SWT dalam QS. Al-Mujaadilah (58):

يٰٓاَيُّهَا الَّذِيْنَ اٰمَنُوْٓا اِذَا قِيْلَ لَكُمْ تَفَسَّحُوْا فِى الْمَجٰلِسِ فَافْسَحُوْا يَفْسَحِ اللّٰهُ لَكُمْۚ وَاِذَا قِيْلَ انْشُزُوْا فَانْشُزُوْا يَرْفَعِ اللّٰهُ الَّذِيْنَ اٰمَنُوْا مِنْكُمْۙ وَالَّذِيْنَ اُوْتُوا الْعِلْمَ دَرَجٰتٍۗ وَاللّٰهُ بِمَا تَعْمَلُوْنَ خَبِيْرٌ –

“…Allah akan meninggikan orang-orang yang beriman diantaramu dan orang-orang yang diberi ilmu pengetahuan beberapa derajat…” ( Q.S Al- Mujaadilah : 11 )

Pembelajaran merupakan salah satu komponen pendidikan yang dapat dikatakan penting. Ini melibatkan guru sebagai pendidik dan siswa sebagai siswa atau peserta didik dalam proses pembelajaran. Guru dan siswa merupakan pihak yang mempengaruhi proses pembelajaran, sehingga pembelajaran aktif harus terjadi antara guru dan siswa. Dalam pendidikan guru seseorang harus selalu menambah keterampilan dan kemampuannya melalui pengalaman dan pendidikan lanjutan, yang dapat berupa pendidikan guru pascasarjana atau profesional. Kemudian, sebagai peserta didik, peserta didik juga harus berperan aktif dalam segala kesempatan untuk berhasil dalam belajar. Melalui pendidikan diharapkan siswa dapat belajar dari lingkungan dan bukan hanya guru sebagai pusat pembelajaran. Tentu saja ada faktor-faktor dalam belajar yang saling mempengaruhi. Namun, faktor-faktor tersebut dapat dibagi menjadi dua kategori, yaitu faktor internal dan faktor eksternal. Menurut Slameto, 2010: 54-72 faktor internal yang mempengaruhi belajar adalah sebagai berikut: 

1.   Faktor Jasmaniah meliputi faktor yang menyangkut kesehatan dan kondisi fisik tubuh.

2. Faktor psikologis meliputi inteligensi, perhatian, minat bakat, motif, kematangan dan     kesiapan.

3.  Faktor kelelahan.

Sedangkan faktor-faktor ekternal yang mempengaruhi proses pembelajaran menurut Slameto, yaitu sebagai berikut :

1.   Faktor orang tua, meliputi cara mendidik, hubungan antar anggota keluarga, suasana rumah, keadaan ekonomi keluarga, pengertian orang tua dan latar belakang budaya.

2.   Faktor sekolah meliputi metode yang dipergunakan dalam mengajar, kurikulum, hubungan antara guru dengan siswa, hubungan antar siswa, disiplin sekolah, alat pembelajaran, standar pembelajaran, tugas rumah serta sarana dan prasarana.

3.   Faktor masyarakat meliputi kegiatan siswa didalam lingkungan sosial masyarakat,  media masa, teman bermain dan kehidupan bermasyarakat lainnya.

Pendidikan saat ini tidak hanya berfokus pada hasil belajar tetapi juga pada proses pembelajaran. Keberhasilan siswa tercermin dari penampilan dan kemampuan siswa selama proses pembelajaran. Oleh karena itu, guru harus selalu melakukan perubahan dan guru harus mampu berperan sebagai fasilitator dan mitra belajar bagi setiap orang sesuai dengan kebutuhan dan perkembangan siswa. Model atau metode pembelajaran ini paling banyak digunakan karena paling sederhana, paling praktis dan tidak memakan waktu lama. Namun, tujuan pembelajaran tidak tercapai. Selain itu, seringkali siswa menganggap pembelajaran pendidikan agama Islam itu membosankan. Oleh karena itu, guru harus mengembangkan metode dan model pembelajaran baru untuk mengatasi kebosanan siswa.

Strategi pembelajaran yang membuat siswa dapat berpartisipasi aktif dalam proses pembelajaran adalah strategi pembelajaran yang strategi pembelajarannya disesuaikan dengan metode permainan. Strategi pembelajaran ini lebih berorientasi pada aktivitas siswa. Dalam strategi pembelajaran ini, guru kemudian berperan sebagai moderator yang bertugas membimbing dan mendampingi siswa dalam proses pembelajaran. Melalui proses pembelajaran ini diharapkan dapat meningkatkan hasil belajar pada mata pelajaran pendidikan agama Islam serta menghilangkan kejenuhan peserta didik.

Berdasarkan uraian diatas, maka peneliti ingin melakukan penelitian mengenai index card match dengan mengangkat judul penelitian adalah “Upaya Peningkatan Prestasi Belajar PAI elemen Qur’an Hadist Dengan Metode Index Card Match Pada Materi Hukum Nun Sukun dan Tanwin Di Kelas VA  SD Muhammadiyah 1 Ketelan Tahun Pelajaran 2022/2023”

METODE PENELITIAN

Jenis penelitian ini menggunakan penelitian Tindakan kelas (PTK). Penelitian Tindakan kelas adalah penelitin yang bersifat relaktif untu memperbaiki dan atau meningkatkan praktek pembelajaran dikelas bersifat reflektif secara professional (Nurdiman Hanifah, 2014:12) Tahap penelitian ini diawali dengan melaksanakan pra penelitian yakni peneliti berdiskusi dengan guru bidang studi PAI terkait dengan permasalahan yang selam ini muncul dalam kegiatan belajar mengajar di kelas VA SD Muhammadiyah 1 Ketelan Surakarta, seperti mengamati metode apa yang selama ini digunakan oleh guru dalam kegiatan belajar mengajar, materi apa yang sulit dipahami siswa dan bagaimana hasil belajar siswa selama ini pada pembelajaran PAI. Setelah melakukan penelitian pendahuluan, dilanjutkan dengan tindakan yang berupa siklus, terdiri dari perencanaan tindakan, pelaksanaan tindakan, observasi, dan evaluasi, serta refleksi. Setelah melakukan analisis dan refleksi pada pra siklus , penelitian akan dilanjutkan dengan siklus I, jika data yang diperoleh memerlukan penyempurnaan akan dilanjutkan siklus ke II dan seterusnya.

Penelitian dilaksanakan di SD Muhammadiyah 1 Ketelan Surakarta yang beralamat di Jl. Kartini No.1, Ketelan, Kec. Banjarsari, Kota Surakarta, Jawa Tengah. Subyek penelitian tindakan kelas ini yaitu  di kelas VA dengan jumlah siswa 33 siswa.

Analisis data yang digunakan sebagai uji hipotesis dalam penelitian ini adalah adalah 1) Hasil observasi proses pembelajaran Pendidikan agama Islam, data ini berasal dari hasil observasi terhadap tindakan pembelajaran. Hasil obsrvasi merupakan penilaian kinerja dengan rating skala dengan skor antara 1-5. 2) Hasil dokumentasi, dokumentasi yang dimaksud adalah berupa foto- foto dan hasil rekaman aktivitas guru dan peserta didik yang diambil pada saat pembelajaran berlangsung. 3) Wawancara, yaitu pengumpulan data dengan mengadakan wawancara langsung kepada guru dan peserta didik setelah melaksanakan kegiatan pembelajaran untuk mengetahui pendapat mereka terhadap pembelajaran Pendidikan agama Islam dengan metode index card match. 4)  Nilai hasil belajar peserta didik yang diperoleh pada tiap siklus.

HASIL DAN PEMBAHASAN

1.      Pra Siklus

Pelaksanaan kegiatan pendahuluan ini dilakukan pada tanggal Jum’at, 19 Juli 2023. Kegiatan pendahuluan ini diawali dengan datang ke sekolah untuk  meminta izin kepada Kepala Sekolah SD Muhammadiyah 1 Ketelan Surakarta, mengamati kondisi kelas, menentukan subyek yang ingin diteliti, melakukan observasi penelitian tindakan kelas dengan menggunakan metode index card match. Data awal dilakukan melalui pengamatan sebelum melakukan penelitian tindakan kelas sebagai bahan untuk dijadikan dasar dalam tindakan penelitian. Awal pengamatan yang dilakukan oleh peneliti diperoleh data untuk diidentifikasi permasalahan yang terjadi pada siswa kelas VA selama proses pembelajaran PAI elemen Al-Qur’an Hadist. Hal tersebut dapat dilihat dari hasil tes awal yang telah dilakukan oleh peneliti pada hari Senin, tanggal 24 Juli 2023. Ada 33 siswa yang mengikuti tes,  dengan hasil siswa yang memperoleh nilai diatas KKM berjumlah 5 siswa dan nilai di bawah KKM ada 28 siswa. Dari nilai yang diperoleh siswa tersebut dapat dikatakan bahwa hasil belajar siswa di kelas VA SD Muhammadiyah 1 Ketelan Surakarta kurang memuaskan.

Tabel 3.1 Hasil Belajar Siswa Pra Siklus

No

Induk

Nama

L/P

Pra Siklus

1

9342

Adelia Martha Kinara Pradana

P

10

2

9343

Al Raihan Wildan Prasetyo

L

20

3

9344

Alika Kinanti Syasira Rabbani

P

30

4

9345

Aluddya Bheta Prawira Sastri

P

50

5

9349

Athaya Majidah Jasmine

P

80

6

9351

Azwa Aletha Anastasia Putri

P

70

7

9357

Febrylista Dinny Olivia

P

60

8

9358

Graciella Alesha Maharani

P

60

9

9371

Raisa Alifia Nur Jannah

P

60

10

9372

Zaheen Nadaa Mahdiya Alina

P

30

11

9375

Aflia Galih Qhamra Mawadah

P

40

12

9377

Aira Sasikirana

P

50

13

9378

Alzam Faiq Ar Royyan Yahya

L

30

14

9382

Avian Wahyu Arisaputra

L

90

15

9384

Darma Ahza Adelio

L

90

16

9385

Diandra Alycia

P

60

17

9387

Fadhirrahman Aditya Ba'adi

L

70

18

9388

Fatin Alia Zahwa Suwarno

P

60

19

9389

Fazli Abdullah Faiq

L

80

20

9409

Al Khalifi Haniffan Alby

L

40

21

9419

Hanif Nur Maulana

L

70

22

9426

Keandra Deka Junior

L

50

23

9438

Sakhia Rifda Al Ghossani

P

60

24

9445

Almahyra Putri Harzairi

P

40

25

9451

Atha Kevin Ananta

L

50

26

9463

Kaila Maharani Azzahra

P

60

27

9465

Nadhifa Zahra Alfarani

P

60

28

9468

Naufal Alfiraz Faeyza Sofyan

L

40

29

9470

Pariza Qabilla Baiza Rahman

P

40

30

9473

Syarifa Afaf Jelita

P

50

31

9476

Vierda Pramesthi Dhanurasmi

P

50

32

9478

Brama Kesawa

L

30

33

9497

Alisha Nabila Azzahra

P

80


Berdasarkan data tersebut nilai rata-rata hasil tes awal siswa kelas VA adalah 53,3. Dari 18 siswa, hanya 5 siswa yang mencapai KKM dengan persentase 15,15%, sedangkan 28 siswa belum mencapai KKM dengan persentase 84,84%. Karena siswa yang belum tuntas cukup banyak yaitu 28 siswa, maka perlu adanya perbaikan dalam pembelajaran dalam pembelajaran hukum nun sukun dan tanwin. Dengan menggunakan metode index card match diharapkan hasil belajar siswa terutama kemampuan membaca siswa meningkat sesuai dengan KKM , yakni 75.

2.      Siklus 1

Kegiatan penelitian pada siklus I dilaksanakan pada tanggal 25 Juli 2023, Kegiatan  meliputi empat tahap yaitu tahap perencanaan, pelaksanaan, pengamatan, dan refleksi. Pada Siklus I ini hasil belajar Pendidikan Agama Islam elemen Qur’an Hadist pada siswa kelas VA SD Muhammadiyah 1 Ketelan setelah menggunakan metode index card match sebagai berikut.

Tabel 3.2 Hasil Belajar Siswa Siklus I

No

Nama

Skor

1

Adelia Martha Kinara Pradana

30

2

Al Raihan Wildan Prasetyo

50

3

Alika Kinanti Syasira Rabbani

50

4

Aluddya Bheta Prawira Sastri

70

5

Athaya Majidah Jasmine

80

6

Azwa Aletha Anastasia Putri

60

7

Febrylista Dinny Olivia

90

8

Graciella Alesha Maharani

40

9

Raisa Alifia Nur Jannah

60

10

Zaheen Nadaa Mahdiya Alina

90

11

Aflia Galih Qhamra Mawadah

60

12

Aira Sasikirana

60

13

Alzam Faiq Ar Royyan Yahya

50

14

Avian Wahyu Arisaputra

100

15

Darma Ahza Adelio

100

16

Diandra Alycia

60

17

Fadhirrahman Aditya Ba'adi

40

18

Fatin Alia Zahwa Suwarno

70

19

Fazli Abdullah Faiq

80

20

Al Khalifi Haniffan Alby

100

21

Hanif Nur Maulana

100

22

Keandra Deka Junior

70

23

Sakhia Rifda Al Ghossani

90

24

Almahyra Putri Harzairi

90

25

Atha Kevin Ananta

80

26

Kaila Maharani Azzahra

80

27

Nadhifa Zahra Alfarani

90

28

Naufal Alfiraz Faeyza Sofyan

60

29

Pariza Qabilla Baiza Rahman

80

30

Syarifa Afaf Jelita

80

31

Vierda Pramesthi Dhanurasmi

50

32

Brama Kesawa

50

33

Alisha Nabila Azzahra

90

Rata-Rata Kelas

71.2

Tuntas >=75

16

Belum Tuntas <75

17

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 













Berdasarkan hasil refleksi siklus I, menunjukkan bahwa beberapa kekurangan yang ditemui oleh guru pada siklus I, sudah ada beberapa perbaikan dan peningkatan pada siklus I walaupun evaluasi hasil belajar belum meningkat dan harus dilanjutkan pada siklus II. Dari hasil evaluasi yang dilakukan pada siklus I ini guru perlu melakukan perbaikan lagi supaya hasil belajar bisa lebih maksimal. yaitu dengan memberikan semangat kepada siswa yang kurang berusaha secara maksimal untuk memahami materi yang diajarkan, memberikan metode pembelajaran yang lebih menarik supaya siswa tidak merasa bosan. Memberikan refleksi serta menanyakan kepada siswa apakah ada yang belum mengerti dari penjelasan yang telah disampaikan. Hambatan-hambatan diatas merupakan hasil dari pengamatan guru pada pertemuan siklus I, diadakan pengamatan dengan teliti, data terlampir pada lampiran.

3.      Penelitian Data Siklus II

Tindakan pada pelaksanaan siklus II ini dilakukan pada tanggal 2 Agustus 2023. Siklus II ini terdiri dari beberapa tahapan diantaranya: perencanaa, Tindakan, observasi dan refleksi. Pada Siklus II ini hasil belajar Pendidikan Agama Islam elemen Qur’an Hadist pada siswa kelas VA SD Muhammadiyah 1 Ketelan setelah menggunakan metode index card match. Berikut merupakan hasil penelitian yang telah dilaksanakan pada siklus II

Tabel 3.3 Hasil Belajar Siswa Siklus II

No

Nama

Skor

1

Adelia Martha Kinara Pradana

70

2

Al Raihan Wildan Prasetyo

40

3

Alika Kinanti Syasira Rabbani

80

4

Aluddya Bheta Prawira Sastri

80

5

Athaya Majidah Jasmine

90

6

Azwa Aletha Anastasia Putri

80

7

Febrylista Dinny Olivia

90

8

Graciella Alesha Maharani

80

9

Raisa Alifia Nur Jannah

80

10

Zaheen Nadaa Mahdiya Alina

90

11

Aflia Galih Qhamra Mawadah

90

12

Aira Sasikirana

80

13

Alzam Faiq Ar Royyan Yahya

100

14

Avian Wahyu Arisaputra

90

15

Darma Ahza Adelio

90

16

Diandra Alycia

80

17

Fadhirrahman Aditya Ba'adi

70

18

Fatin Alia Zahwa Suwarno

80

19

Fazli Abdullah Faiq

80

20

Al Khalifi Haniffan Alby

90

21

Hanif Nur Maulana

100

22

Keandra Deka Junior

100

23

Sakhia Rifda Al Ghossani

80

24

Almahyra Putri Harzairi

100

25

Atha Kevin Ananta

100

26

Kaila Maharani Azzahra

90

27

Nadhifa Zahra Alfarani

90

28

Naufal Alfiraz Faeyza Sofyan

80

29

Pariza Qabilla Baiza Rahman

100

30

Syarifa Afaf Jelita

80

31

Vierda Pramesthi Dhanurasmi

90

32

Brama Kesawa

80

33

Alisha Nabila Azzahra

80

Rata-Rata Kelas

83,6

Tuntas >=75

30

Belum Tuntas <75

3

 

 

 

 

 

 

 

       


















Pada kegiatan pembelajaran yang telah dilaksanakan pada pra siklus, siklus I dan siklus II telah dilakukan pengambilan data dengan evaluasi untuk mengetahui hasil belajar peserta didik Kelas VA di SD Muhammadiyah 1 Ketelan Surakarta pada mata pelajaran Pendidikan Agama Islam (PAI) elemen Qur’an Hadist. Berdasarkan data hasil penelitian yang telah dilakukan pada mata pelajaran Pendidikan Agama Islam (PAI)elemen Qur’an Hadist di Kelas VA SD Muhammadiyah 1 Ketelan Surakarta terdapat adanya peningkatan hasil belajar dengan menerapkan metode pembelajaran index card match. Berikut merupakan hasil penelitian yang telah dilaksanakan pada pra siklus, siklus I dan siklus II:

Tabel 3.5 Hasil Belajar Siswa Pra Siklus,Siklus I dan Siklus II

No

Nama

L/P

Pra Siklus

Siklus I

Siklus II

1

Adelia Martha Kinara Pradana

P

10

30

70

2

Al Raihan Wildan Prasetyo

L

20

50

40

3

Alika Kinanti Syasira Rabbani

P

30

50

80

4

Aluddya Bheta Prawira Sastri

P

50

70

80

5

Athaya Majidah Jasmine

P

80

80

90

6

Azwa Aletha Anastasia Putri

P

70

60

80

7

Febrylista Dinny Olivia

P

60

90

90

8

Graciella Alesha Maharani

P

60

40

80

9

Raisa Alifia Nur Jannah

P

60

60

80

10

Zaheen Nadaa Mahdiya Alina

P

30

90

90

11

Aflia Galih Qhamra Mawadah

P

40

60

90

12

Aira Sasikirana

P

50

60

80

13

Alzam Faiq Ar Royyan Yahya

L

30

50

100

14

Avian Wahyu Arisaputra

L

90

100

90

15

Darma Ahza Adelio

L

90

100

90

16

Diandra Alycia

P

60

60

80

17

Fadhirrahman Aditya Ba'adi

L

70

40

70

18

Fatin Alia Zahwa Suwarno

P

60

70

80

19

Fazli Abdullah Faiq

L

80

80

80

20

Al Khalifi Haniffan Alby

L

40

100

90

21

Hanif Nur Maulana

L

70

100

100

22

Keandra Deka Junior

L

50

70

100

23

Sakhia Rifda Al Ghossani

P

60

90

80

24

Almahyra Putri Harzairi

P

40

90

100

25

Atha Kevin Ananta

L

50

80

100

26

Kaila Maharani Azzahra

P

60

80

90

27

Nadhifa Zahra Alfarani

P

60

90

90

28

Naufal Alfiraz Faeyza Sofyan

L

40

60

80

29

Pariza Qabilla Baiza Rahman

P

40

80

100

30

Syarifa Afaf Jelita

P

50

80

80

31

Vierda Pramesthi Dhanurasmi

P

50

50

90

32

Brama Kesawa

L

30

50

80

33

Alisha Nabila Azzahra

P

80

90

80

Rata-Rata Kelas

53,3

71,2

83,6

Tuntas >=75

5

16

30

Belum Tuntas <75

28

17

3

 Berdasarkan data dari data di atas dapat disimpulkan bahwa ketuntasan hasil belajar siswa pada pra siklus  yaitu 15,15% dengan jumlah siswa yang tuntas sebanyak 5 siswa. Dalam pelaksanaan pra siklus kriteria ketuntasan masih kurang tinggi sehingga dilanjutkan pada siklus I dengan persentase hasil belajar siswa mencapai 52% dengan jumlah siswa yang tuntas sebanyak 16 siswa, kemudian dilanjutkan ke siklus II dengan hasil belajar mencapai 90,90% dengan jumlah siswa yang tuntas sebanyak 30 siswa.

 Tabel 3.6 Hasil Post Tes Siswa Pra Siklus, Siklus I dan Siklus II


Dari hasil data yang diperoleh dari pra siklus, siklus I, dan siklus II, dapat diketahui bahwa penerapan metode pembelajaran index card match pada mata pelajaran Pendidikan Agama Islam (PAI) elemen Qur’an Hadist dapat meningkatkan hasil belajar siswa. Sehingga dengan data tersebut dapat disimpulkan bahwa ketercapaian kriteria keberhasilan penelitian hasil belajar siswa telah tercapai.

 KESIMPULAN

Berdasarkan hasil temuan dan pembahasan yang telah dikemukakan, dapat ditarik kesimpulan sebagai berikut :

a.      Pelaksanaan metode pembelajaran index card match pada mata pelajaran Pendidikan Agama Islam (PAI) elemen Qur’an Hadist kelas VA SD Muhammadiyah 1 Ketelan Surakarta sudah berjalan lancar. Hal ini ditandai dengan peningkatan keaktifan siswa yang sebelumnya cenderung pasif dan setelah diterapkan metode pembelajaran index card match mulai mengalami peningkatan dalam keaktifannya di dalam kelas saat pembelajaran sedang berlangsung.

b.     Penerapan metode pembelajaran index card match pada mata pelajaran Pendidikan Agama Islam (PAI) elemen Qur’an Hadist dapat meningkatkan hasil belajar siswa. Hal ini dapat diketahui dari hasil belajar siswa yang mengalami peningkatan setelah diadakan tindakan pra siklus,  siklus I dan siklus II.

 

 

REFERENSI

A.M, Sardiman, 2003. Interaksi dan Motivasi Belajar Mengajar . Jakarta : PT Raja Grafindo Persada.

Agama, Departemen RI, 2006. Al Hikmah: A; Quran dan Terjemahannya.Bandung : CV Penerbit Diponegoro.

Arifin, Zainal, 2013. Evaluasi Pembelajaran, Prinsip, Teknik, Prosedur. Bandung : PT Remaja Rosdakarya.

Basleman, Anisah dan Syamsu Mappa, 2011. Teori Belajar Orang Dewasa. Bandung

: PT Remaja Rosdakarya.

Hamalik,Oemar. 2011. Dasar-dasar Pengembangan Kurikulum. Bandung PT Remaja Rosdakarya. Off Set.

Hamalik Oemar,1994. Media Pendidikan. Bandung : PT Remaja Rosdakarya. Hasibuan,J.J dan Moedjiono.1995. Proses Belajar Mengaja. Bandung : PT Remaja

Rosdakarya.

IKAPI, 2009. Undang-undang SISDIKNAS Sistem Pendidikan Nasional. Bandung : Fokusmedia.

Kunandar. 2011. Penelitian Tindakan Kelas. Jakarta : PT Raja Grafindo Persada.

Melvin L.Silberman, 2011. Active Learning 101 Cara Belajar Siswa Aktif. Bandung: Nusamedia.

Slameto. 2010.          Belajar da     Faktor-Faktor yang Mempengaruhinya. Jakarta : PT Rineka Cipta.

Sudjana, Nana.2009. Penelitian Hasil Proses Belajar Mengajar. Bandung : PT Remaja Rosdakarya.

Syamsu Mappa & Basleman, Anisah. 1994. Teori Belajar Orang Dewasa. Jakarta: Departemen Pendidikan dan Kebudayaan.

 

 


Share this Article

0 komentar :

Copyright © 2019 SD Muhammadiyah 1 Surakarta - All Rights Reserved